Forum Konsultasi Publik Registrasi Sosial Ekonomi 2023 Kelurahan Kricak

 Yogyakarta, 2 Mei 2023, Kelurahan Kricak melaksanakan forum konsultasi publik dengan melibatkan bapak/ibu ketua RT , Tokoh Masyarakat, Babinsa, Bhabinkamtibmas secara bersama memeriksa dan memverifikasi daftar keluarga hasil pendataan.

Pemerintah telah melakukan Pendataan Awal Regsosek 2022. Kegiatan ini dilakukan karena masih terbatasnya data sosial ekonomi yang mencakup seluruh penduduk untuk menentukan target program pembangunan, serta belum terlaksananya kontrol kualitas data dan ketepatan waktu pemutakiran data tersebut. Data hasil pendataan awal Regsosek akan dijadikan acuan pemerintah untuk menyusun dan melaksanakan program terkait sosial ekonomi.

https://kricakkel.jogjakota.go.id/assets/instansi/kricakkel/article/20230512091227.jpg

Kegiatan Pendataan Awal Regsosek telah dilaksanakan tanggal 15 Oktober - 14 November 2022 terhadap  seluruh keluarga di Indonesia yang bertujuan untuk mendorong percepatan penghapusan kemiskinan ektrem, integrasi program, dan menuju satu data Indonesia.

https://kricakkel.jogjakota.go.id/assets/instansi/kricakkel/article/20230512091351.jpg

Secara khusus, tujuan Regsosek adalah untuk menangkap dinamika perubahan kesejahteraan masyarakat, sebagai rujukan untuk integrasi program perlindungan sosial dan pemberdayaan ekonomi, dan untuk meningkatkan pelayanan publik, Lurah Kricak May Christianti, S.H. bertindak selaku fasilitator mengagendakan FKP tanggal 2,3,5,11,12,19 Mei 2023